Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kentang Renyah dengan Ayam Saus Lada Hitam



 



www.ceritawiniez.com Entah sejak kapan saya menyukai saus lada hitam. Kalau makan di restoran dan ada menu dengan saus lada hitam, bisa dipastikan saya akan memesannya. 
Terkadang saya juga mencoba membuatnya di rumah, apalagi banyak saus lada hitam sasetan.
Kali ini saya akan membuat Kentang Renyah dengan Ayam Saus Lada hitam.
Oh iya, sengaja saya tidak membuang kulit kentangnya. Selain untuk mengurangi #limbahdapur, ternyata kulit kentang banyak manfaatnya. Antara lain untuk memperlancar pencernaan, menjaga kesehatan tulang dan jantung serta menjaga sistem kekebalan tubuh.
Ini resepnya ya ðŸ˜ƒ
Kentang Renyah dengan Ayam Saus Lada Hitam
Bahan-bahan
4 buah kentang ukuran besar, sikat bersih kulitnya
300 gram fillet ayam, potong kecil
1 sachet saus lada hitam 
1/2 bawang bombay, iris tipis
3 siung bawang putih,iris tipis
50 ml air
Minyak untuk menggoreng


Cara membuatnya
1. Belah kentang menjadi dua, goreng setengah matang.
2.Tiriskan kentang sebentar, lalu keluarkan sebagian isi kentang hingga kentang berbentuk seperti mangkuk.
3.Setelah itu, goreng kembali kentang hingga matang. Angkat, sisihkan.
4. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
5. Masukkan potongan ayam, saus lada hitam dan air, masak hingga matang.
6. Susun mangkok kentang di atas piring. Ambil satu sendok ayam saos lada hitam, taruh di tengah mangkok kentang.
7. Beri hiasan potongan tomat dan taburan parsley bubuk.
8. Siap disajikan.

Wiwiek Sulistyowati
Wiwiek Sulistyowati Cookbooks Writer. Food Photography Enthusiast. Bekasi Residence. For inquiry, please email winiez1508@gmail.com

Posting Komentar untuk "Kentang Renyah dengan Ayam Saus Lada Hitam"